3 Keuntungan Bisnis Es Kepal Milo di 2018

posted in: blog | 0

3 Keuntungan Berbisnis Es Kepal Milo di Tahun 2018

 

Es kepal milo kini banyak dicari. Ini bisa jadi bisnis jajanan yang sangat menjanjikan bagi Anda yang hendak memulai bisnis kuliner dengan modal terbatas.

Tren jajanan di Indonesia senantiasa berubah dari waktu ke waktu. Dalam satu tahun terakhir tercatat ada puluhan jenis jajanan baru yang menjadi hits di tengah masyarakat, khususnya kaum remaja dan anak-anak muda. Sebut saja martabak toblerone, kue cubit, atau sate taichan. Semua jajanan tersebut sempat populer mulai dari pertengahan tahun 2017 hingga sekarang.

Menjelang pertengahan tahun 2018, es kepal milo muncul sebagai primadona jajanan modern di kota-kota besar. Bermula dari dunia maya, popularitas jajanan ini kini sudah mulai merambah ke berbagai daerah di Indonesia. Rasa cokelat khas susu milo yang ikonis dipadukan dengan beragam toping manis yang menggugah selera ternyata sangat cocok disantap di negara beriklim tropis seperti Indonesia.

Selain rasanya yang lezat, es kepal milo pun dapat menjadi ladang bisnis yang menggiurkan lho. Bagi Anda yang tertarik untuk memulai bisnis kuliner, es kepal milo dapat menjadi pilihan yang bagus karena 3 keuntungan ini:

  1. Bahan Baku yang Mudah Ditemukan di Mana-Mana

Pada dasarnya, bahan-bahan pembuat es kepal sangat gampang ditemukan di mana-mana. Bahan-bahan tersebut terdiri atas es batu, susu milo, dan susu kental manis. Perbedaan antar penjual produk ini hanya ada pada variasi topping yang ditawarkan masing-masing penjual. Anda juga bisa membeli bahan baku es kepal milo disini

Mudahnya menemukan bahan pembuat es kepal tentu sangat menguntungkan bagi Anda yang hendak berkecimpung di bisnis ini. Anda tak perlu mencari supplier atau distributor khusus untuk menyalurkan bahan-bahan tersebut ke tempat usaha Anda, Anda bisa mendapatkan semua bahan baku es kepal milo disini

  1. Banyak Peminatnya

Tren es kepal milo yang akhir-akhir ini sedang menanjak membuat permintaan pasar terhadap produk kuliner ini stabil di angka yang tinggi. Akan tetapi jumlah outlet yang menyajikan es ini masih sangat terbatas di kota-kota besar saja. Hal ini membuat peluang bisnis untuk membuka usaha es kepal milo di daerah-daerah berkembang di seluruh Indonesia menjadi sangat besar. Apalagi bahan-bahan pembuat penganan ini tidak sulit ditemukan.

Bagi Anda yang berjiwa oportunis, momen ini tentu dapat menjadi ladang emas yang menjanjikan omzet melimpah. Terutama jika Anda adalah pelopor jenis bisnis ini di daerah Anda.

  1. Tidak Perlu Modal Besar

Seperti yang telah disebutkan di atas, bahan baku pembuatan es kepal milo sangat mudah didapatkan di mana-mana. Secara finansial, bahan-bahan tersebut pun dibanderol dengan harga yang sangat murah. Sebagai gambaran kasar, 1 kilogram bubuk susu milo saat ini dijual dengan kisaran 70 – 80 ribu rupiah. Jumlah tersebut dapat digunakan untuk membuat puluhan porsi es kepal. Dengan kisaran harga es kepal sekitar 7 ribu rupiah, hanya dari 10 porsi saja Anda sudah dapat menutupi modal dari pembelian 1 kg susu milo.

Jika dihitung dalam skala besar, bisnis es kepal milo ini dapat menghasilkan keuntungan hingga 2 sampai 3 kali lipat dari modal awal yang Anda keluarkan setiap minggunya. Sangat menguntungkan bukan?

Itulah 3 keuntungan berbisnis es kepal milo. Tak hanya menguntungkan, bahan susu milo yang digunakan juga kaya akan kalsium dan vitamin sehingga aman dikonsumsi oleh berbagai kalangan usia. Sebagai tambahan, untuk membuat usaha Anda lebih laris, Anda dapat menggunakan berbagai paduan topping yang lezat mulai dari taburan karamel cokelat, jeli, bubble, hingga wafer.

 

Jangan sampai Anda terlewat peluang Bisnis yang booming di indonesia ini Sobat!